Nonton Maougakuin no Futekigousha Bahasa Indonesia

Sinopsis Maougakuin no Futekigousha menceritakan tentang kejadian 2000 tahun yang lalu, tentang seseorang yang memusnahkan kerjaan manusia, membakar hutan roh menjadi debu, dan hingga membunuh para dewa.

Nonton Anime Maougakuin no Futekigousha Sub Indo



Dia adalah sosok yang ditakuti sebagai Raja Iblis, dan disebut sebagai Raja Iblis Tirani, namanya adalah Anos Voldigoad.

Peperangan yang terjadi selama bertahun-tahun tak kunjung selesai, Anos atau Raja Iblis Tirani mulai bosan dengan peperangan yang terjadi, karena selama ini hidupnya hanya terus mengulangi sebuah tragedi pahit yang tidak ada habisnya.

Raja Iblis yang dulunya senang dengan perperangan, kini menginginkan sebuah perdamaian, hal ini bertujuan agar semua ras yang ada bisa hidup dengan tenang tanpa adanya sebuah peperangan.

Raja Iblis memanggil Pahlawan Kanon atau selaku musuh bagi semua ras iblis, Roh Agung Reno, dan Dewa Pencipta Militia ke sebuah kastil Raja Iblis yang bernama Delzogade. 
Didalam kastil itu, Raja Iblis Anos, berbicara kepada perwakilan ras bahwa Anos akan mengubah dirinya atau nyawanya menjadi sebuah sihir untuk membuat tembok pembatas antara ras yang ada.

Fungsi dari tembok ini adalah memisahkan seluruh Ras yang ada didunia agar tidak berinteraksi satu sama lain, dengan hal itu maka akan mencegah adanya sebuah peperangan.

Awalnya perwakilan para Ras tidak percaya akan perkataan Anos, namun dikarenakan Pahlawan Kanon sering bertemu dan sering melawan Anos, kali ini Pahlawan Kanon mencoba untuk mempercayai kata-kata Anos.

Anos bilang bahwa ketika dirinya berubah menjadi sihir maka dirinya akan mati, tapi tidak sepenuhnya akan hancur, Anos akan bereinkarnasi 2000 tahun yang akan datang.

Baca juga: Nonton Highschool of The Dead (Gakuen Mokushiroku) Bahasa Indonesia


Tapi sebelum itu, Anos menciptakan 7 kaisar iblis dengan darahnya sendiri, tujuan dari diciptakan 7 kaisar iblis yakni untuk membimbing para ras iblis sekaligus untuk mencarikan wadah agar Anos bisa bereinkarnasi kembali.

Akhirnya perwakilan para ras menyatukan seluruh kekuatan untuk mengubah Anos menjadi sihir, dan ketika Anos berubah menjadi sihir maka sihir tersebut akan berubah menjadi tembok pembatas antar ras.

2000 tahun telah berlalu, lahir seorang bayi dari sepasang suami istri yang bernama Gusta dan Isabella, ketika Gusta atau selaku sang suami ingin memberikan nama kepada anaknya, tiba-tiba bayi itu berkata “Anos Voldigoad”.

Yep, bayi itu adalah reinkarnasi dari Raja Iblis Tirani yang bernama Anos Voldigoad, setelah dirinya lahir, Anos menggunakan sihir untuk mempercepat pertumbuhanya. Dalam umur 1 bulan, Anos sudah bisa menggunakan pedang dan kini tubuhnya terlihat seperti anak remaja SMA pada umumnya.

Disini kedua orang tua Anos sangatlah senang karena Anos sudah tumbuh besar meskipun umurnya baru 1 bulan, kenapa orang tuanya Anos tidak curiga akan pertumbuhan yang tidak normal dari Anos? Ternyata ada kisah sedih dibalik semua itu (simak aja terus).

Setelah 2000 tahun berlalu, kastil milik Anos yang bernama Delzogade berubah menjadi Akademi Raja Iblis, dimana akademi itu bertujuan untuk mencari reinkarnasi Raja Iblis Tirani.

Seluruh orang pada ras iblis yang memiliki potensi sebagai reinkarnasi Raja Iblis mendapatkan sebuah undangan untuk masuk ke dalam Akademi Iblis, disini Anos juga mendapatkan undangan untuk masuk.

Hari pun berganti, karena mendapatkan undangan, Anos memutuskan untuk pergi ke Akademi Raja Iblis ditemani atau diantar oleh kedua orang tuanya.

Tepat didepan gerbang sekolah, Anos melihat sebuah surat yang jatuh di jalan, Anos memungut surat itu dan ternyata surat tersebut milik gadis berambut putih yang bernama Misha Necron, dari sini Anos mulai berbicara dengan Misha tentang akademi raja iblis.

Ketika mereka berjalan menuju ke Akademi Iblis, terdapat seseorang yang ngatain Anos “Udah besar kok masih dianterin sama orang tua”, namun disini Anos lebih memilih untuk mengabaikan orang itu dan tetap menuju ke Akademi Raja Iblis.

Oh iya, orang yang barusan ngatain Anos yakni bernama Indu Zepes, dia juga merupakan calon murid Akademi Iblis yang berasal dari kaum bangsawan.

Dikarenakan dicuekin oleh Anos, si Zepes ini langsung mengeluarkan sihir api pada tanganya dan mengancam akan melemparkan api itu ke arah Anos, namun hanya dengan bermodalkan hempasan nafas, api yang berada pada tangan Zepes langsung padam.

Kemudian Anos berkata “Sesalilah perbuatanmu” tentu kata-kata Anos dibarengi dengan sebuah sihir untuk membuat orang tunduk dan beberapa saat kemudian Zepes langsung bersujud karena tidak kuat menerima sihir pemaksa dari Anos.

Karena Zepes sedang bersujud, Anos dan Misha melanjutkan perjalanan untuk mengikuti ujian pada Akademi Raja Iblis.

Ujian masuk sekolah pun dimulai, ujian pertama adalah ujian baku hantam atau gelud antara calon murid Akademi Raja Iblis, disini Anos bertemu kembali dengan Zepes atau orang yang telah bersujud kepada Anos didepan sekolah tadi.

Kali ini Zepes percaya diri dikarenakan dirinya menggunakan sebuah Zirah Anti-Iblis, dengan menggunakan zirah itu, Zepes mengira bahwa sihir pemaksa milik Anos tidak akan bekerja kepada dirinya.

Saking percaya dirinya, Zepes menggunakan sihir Zect atau sebuah sihir kontrak. Ketika menggunakan sihir kontrak, kedua belah pihak atau lebih harus mematuhi atas kontrak atau perjanjian yang telah dibuat, jika tidak orang yang tidak mematuhi kontrak itu akan mati.

Zepes membuat kontrak kepada Anos “Jika Anos berhasil membuat Zepes menyerah, maka Anos akan menang” dan Anos pun setuju akan kontrak itu.

Disini Anos langsung mengeksekusi Zepes karena semakin dibiarkan dirinya semakin menjadi-jadi, setelah Zepes terbunuh, Anos langsung membangkitkanya kembali, dan langsung membunuhnya pada saat dia dibangkitkan, Anos terus melakukan cara ini hingga Zepes trauma dan benar-benar menyerah.

Setelah ujian baku hantam selesai, dilanjut dengan ujian pengukuran daya kekuatan sihir atau kapasitas mana, setelah selesai dilanjut dengan test terakhir yakni menjawab sebuah pertanyaan yakni.
  1. Siapa nama dari Raja Iblis Tirani?
  2. Apa yang akan dilakukan oleh Raja Iblis ketika melihat putri kuat yang tidak berpotensi sebagai raja iblis, dan putra lemah tapi berpotensi sebagai raja iblis, jika kedua orang itu sekarat, siapa yang akan diselamatkan oleh raja iblis.

Setelah ujian test selesai, Anos mengajak Misha untuk mampir kerumahnya dan ketika sesampai dirumah, orang tua Anos mengira bahwa Misha adalah calon istri dari Anos. Setelah selesai bermain, Anos langsung mengantar Misha untuk pulang kerumah.

Hari pun berganti, hari ini merupakan pengumuman ujian sekolah. Karena Anos adalah Raja Iblis yang sebenarnya, tentu dia akan mendapatkan nilai yang sempurna, akan tetapi tidak semudah itu fergianti.

Disini meskipun Anos adalah Raja Iblis Asli, namn ternyata darah yang dimilikinya adalah darah campuran antara manusia dengan iblis, Anos mendapatkan baju putih yang menandakan bahwa baju putih merupakan darah campuran atau iblis yang tergolong lemah.

Sementara baju hitam menandakan seseorang dari kaum bangsawan dan memiliki darah keuturunan dari Raja Iblis Tirani, lebih parahnya lagi Anos mendapatkan sebuah gelar yakni “Futekigousha” atau sebutan untuk seseorang yang tidak layak untuk menjadi raja iblis, lah apa yang sebenarnya sedang terjadi?

Karena Anos juga bingung, kemudian dia bertanya kepada Misha tentang pertanyaan diwaktu ujian test akademi yakni “Siapa nama leluhur pendiri atau nama dari raja iblis” dan Misha pun menjawab bahwa nama dari raja iblis adalah “Avos Dilhevia”.

Pelajaran kelas pun dimulai, disini terdapat wali kelas yang sangat membanggakan kaum bangsawan dan darah murni ras iblis, guru ini bernama Emilia-sensei.

Emilia sensei menyuruh para murid untuk membuat sebuah tim, dan ketua dari tim tersebut harus menguasai sihir yang bernama Gzye, karena Anos sudah sangat fasih dengan sihir, Anos memutuskan untuk membuat timnya sendiri.

Namun sangat amat disayangkan, pada timnya Anos hanya beranggotakan dirinya dan juga Misha saja, melihat timnya Anos hanya dua biji saja, seorang wanita berambut pirang datang untuk menyapa Anos, dia adalah Sasha Necron.

Sasha Necron ini memiliki baju hitam yang berarti berdarah iblis murni serta mendapatkan sebuah julukan sebagai “Penyihir Kehancurkan” dikarenakan hanya dengan modal mata saja, Sasha bisa menghancurkan segala sesuatu yang ada dihadapanya.

Sasha ini sangat membenci Misha, bahkan ceritanya Sasha menyuruh Anos untuk pindah tim agar si Misha ini sendirian, namun disini Anos menolak dan lebih memilih untuk satu tim dengan Misha.

Karena sebal, Sasha langsung menantang gelud Anos Voldigoad pada ujian baku hantam yang akan dimulai minggu depan, karena merasa tertarik Anos pun juga menerima tantangan itu.

Satu minggu telah berlalu, hari ini merupakan hari dimana ujian baku hantam antara timnya Anos yang berjumlahkan 2 biji melawan timnya Sasha, tek-tek-tek-tek-tek singkat cerita pertempuran dimenangkan oleh Anos dengan sangat amat mudahnya.

Karena Sasha kalah, disini Anos mengajak Sasha untuk bergabung kedalam timnya Anos dan supaya nantinya bisa berbaikan kembali dengan Misha, pada awalnya Sasha menolak ajakan itu.

Namun dikarenakan Anos merayu Sasha dengan berkata “Sasha memiliki mata iblis yang sangat indah”, Sasha pun bergabung dengan timnya Anos, untuk merayakan kemenanganya, Anos mengajak Sasha dan Misha untuk mampir kerumahnya, dan lagi-lagi orang tua Anos mengira bahwa Sasha merupakan calon istri kedua dari Anos Voldigoad.

Karena hari sudah malam, Anos mengantar mereka berdua untuk pulang kerumah, disini berkat Anos, Misha dan Sasha berhasil berbaikan. Sesampai didepan rumah, Misha pun masuk duluan sementara Sasha masih ingin berbicara dengan Anos.

Secara tiba-tiba, Sasha dengan beraninya langsung mencium Anos, dalam versi Light Novel (bukan anime) ciuman yang diberikan oleh Sasha ini menandakan sebuah salam perpisahan (lah emang mau kemana kok perpisahan segala?).

Hari pun berganti, hari ini merupakan kedatangan “Ivis Necron” atau salah satu dari 7 kaisar iblis yang diciptakan oleh Anos dulu, meskipun Ivis merupakan makhluk ciptaan Anos, namun sangat amat disayangkan Ivis tetap mengira bahwa sang penciptanya atau raja iblis adalah Avos Dilhevia.

Setelah pelajaran dari Ivis selesai, dilanjut dengan ujian sekolah untuk mencari tongkat raja dikastil raja iblis yang bernama Delzogade. Karena kastil itu adalah kastil milik Anos maka sangat mudah baginya untuk menemukan tongkat raja di dalam kastilnya.

Karena besok adalah hari ulang tahun Sasha Necron, sebagai adik perempuan disini Misha meminta saran kepada Anos tentang hadiah apa yang layak diberikan untuk Sasha, kemudian Anos menjawab bahwa “Apapun yang diberikan Misha, pasti Sasha akan senang”.

Kemudian Misha menginginkan sebuah baju untuk Sasha, karena kebetulan dikastil raja iblis terdapat ruang penyimpanan, Anos menyuruh Misha untuk mencari baju yang cocok untuk Sasha, sementara itu Anos dan Sasha pergi untuk mengambil tongkat raja di kastil iblis.

Melihat tongkat raja, Sasha sangat senang dan ingin memengang tongkat itu lebih lama lagi, beberapa saat kemudian Misha pun datang untuk memberikan baju kepada Sasha (baju ini bernama Jubah Phonix).

Dikarenakan malu, Sasha menyuruh Anos untuk pergi sebentar sementara dia akan mengganti baju, pergi deh Anos, tek-tek-tek-tek suasana menjadi sunyi.

Karena Anos sedikit khawatir akhirnya dia memilih untuk kembali ke tempat Sasha berada, dan benar saja ternyata dengan sengaja Sasha menusuk jantungnya Misha.

Disini terjadi perdebatan cukup hebat antara Anos dan Sasha, bahkan sampai berujung pada baku hantam, karena kekuatan Anos terlalu besar membuat kondisi Sasha sangat terpojok.

Kemudian Misha bangun dari pingsanya dan meminta kepada Anos untuk melepaskan Sasha dan beberapa saat kemudian Sasha pun kabur sambil membawa tongkat raja.

Buat yang nanya, bukanya Misha ditusuk sama Sasha? Kok bisa sadar?

Pada saat Anos baku hantam dengan Sasha, secara diam-diam Anos menyembuhkan luka Misha dari jarak jauh, namun disini Sasha tidak sadar akan hal itu, setelah membiarkan Sasha kabur disini Misha menceritakan tentang kebenaran yang sebenar-benarnya.

Ternyata pada awalnya Misha Necron atau gadis berambut putih yang ada didepan Anos saat ini tidaklah ada, Misha Necron adalah sebuah sihir yang terbuat dari akar muasal milik Sasha atau secara sederhana Misha ini adalah bagian dari tubuh Sasha.

Ketika Misha berumur 15 Tahun, maka keberadaan dirinya akan hilang atau lebih tepatnya Misha akan bergabung ke dalam tubuh milik Sasha, mendengar hal itu Anos langsung memeluk Misha dengan sangat amat kerasnya.

Disini permintaan terakhir sebelum dirinya menghilang, Misha ingin berbaikan kembali dengan Sasha, mendengar hal itu Anos membawa Misha ketempat Sasha berada.

Sasha akan mengabulkan permintaan Misha yakni “ingin berbaikan denganya” sekaligus tentang kebenaran yang ada jikalau Anos menang duel melawan Sasha, dengan cepat Anos pun setuju.

Duel yang diajukan yakni jikalau Anos bisa meniru dan mengenalikan formula sihir yang dibuat oleh Sasha maka Anos akan menang, beberapa saat kemudian Sasha menggambar formula sihir dan dengan mudahnya Anos pun langsung bisa meniru sekaligus mengendalikan formula sihir yang dibuat oleh Sasha.

Inti dari sihir ini adalah membuat Misha menjadi Original, yep original.

Karena pada dasarnya Misha dan Sasha itu adalah satu orang, namun disini versi originalnya ada pada tubuh Sasha, nah Sasha ingin menjadikan Misha sebagai versi original atau dengan kata lain Sasha ingin mengorbankan nyawanya agar Misha bisa tetap bisa hidup.

Tapi syarat agar sihir ini berhasil adalah Misha harus membenci Sasha, jadi selama ini Sasha berbuat jahat kepada Misha agar Misha membenci Sasha dan supaya agar sihir ini dapat berhasil dilakukan.

Dan benar saja, sihirnya pun gagal karena meskipun Sasha berbuat jahat kepada Misha, namun disini Misha tidaklah membenci Sasha, bahkan Misha sangat menyayangi Sasha atau selaku kakaknya sendiri.

Karena sebentar lagi hari akan berganti, maka secara otomatis tubuh Misha akan benar-benar menghilang dan menyatu dengan tubuh milik Sasha. Tapi ingatkah kalian tentang pertanyaan waktu ujian test sekolah yakni:

“Apa yang akan dilakukan oleh Raja Iblis ketika melihat putri kuat yang tidak berpotensi sebagai raja iblis, dan putra lemah tapi berpotensi sebagai raja iblis, jika kedua orang itu sekarat, siapa yang akan diselamatkan oleh raja iblis.”

Jawaban Anos ketika diberikan pertanyaan itu adalah Anos akan menyelamatkan keduanya.

Disini Anos akan menyelamatkan mereka berdua dengan cara mengirimkan mereka ke masalalu, mungkin ini akan menimbulkan sebuah paradox dan akan berlawanan dengna teori time travel, namun tau sendirilah bahwa Anos itu bisa mengabaikan semua hukum yang ada.

Syarat untuk dapat mengaktifkan sihir yang dapat memutar balikan waktu yakni mereka berdua harus percaya dan mengakui bahwa raja iblis yang sebenarnya adalah Anos Voldigoad bukan Avos Dilhevia, dan mereka berdua pun sepakat.

Ketika Anos ingin melakukan aktivasi sihir, tiba-tiba Ivis Necron datang untuk menyerang Anos dan berhasil menusuk tepat pada bagian jatung milik Anos.

Namun yang namanya Anos, meskipun ditusuk jatungnya ya gak bakal mati lah, dengan sangat amat mudahnya Anos langsung membunuh Ivis agar tidak menghalangi mereka bertiga.


Ketika seseorang pergi atau memanipulasi masalalu, maka hal itu tidak akan dibiarkan. Dewa penjaga waktu yang bernama “Eugo La Raviaz” datang untuk mencegah dan untuk membunuh Anos, disini dewa waktu meminjam tubuh Ivis untuk menyerang Anos.

Pertempuran dewa waktu melawan Anos pun terjadi sangatlah sengit, namun sangat amat disayangkan sihir untuk kembali ke masalalu masih belum aktif karena Sasha dan Misha belum sepenuhnya percaya bahwa Anos adalah raja iblis yang sebenarnya.

Dikarenakan melihat Anos bertempur tanpa henti, disini Misha dan Sasha mulai percaya bahwa Anos adalah raja iblis yang sebenarnya, dan sihir untuk kembali ke masalalu pun berhasil diaktifkan.

Disini Anos mengeluarkan pedang Venuzdonoa atau sang pedang penghancur segalanya, dengan menggunakan pedang ini dewa waktu yang ada dihadapanya dapat dikalahkan dengan sangat amat mudahnya, menyebabkan dewa penjaga waktu mati sekaligus tubuh Ivis juga ikut mati.

Namun karena Anos bisa menghidupkan kembali orang yang telah mati, disini Ivis dibangkitkan kembali dan Ivis langsung sadar bahwa Anos adalah raja iblis yang sebenarnya.

Ivis bisa lupa akan keberandaan Anos dikarenakan akar muasalnya telah ditempa dengan akar muasal milik Avos Dilhevia, jadi ketika dirinya dibunuh dan dibangkitkan kembali maka Ivis tidak terpengaruh lagi dengan sihir dari Avos Dilhevia.

Anos langsung menyuruh Ivis untuk menyelidiki Avos Dilhevia serta 7 kaisar sihir lainya, oh iya disini Sasha dan Misha berhasil melakukan perjalanan waktu sehingga Misha tidak jadi menghilang.

Karena saat ini mereka sedang dalam ujian untuk mencari tongkat raja, Anos menyuruh mereka untuk segera bergegas agar Anos mendapatkan nilai sempurna, karena meskipun Anos memiliki kekuatan yang sangat dasyat, namun berbicara soal sekolah Anos tidak pernah mendapatkan nilai sempurna, bahkan dirinya dijuluki sebagai Futekigousha atau tidak layak.

Karena pada saat itu hari s udah berganti, maka dihari itu juga Misha dan Sasha berulang tahun, disini Anos memberikan cincin kepada Misha yang bernama “Es Lilpad” kepada Misha sebagai hadiah ulang tahun dan memberikan ucapan selamat ulang tahun kepada Sasha.

Sasha dan Misha sangat berterimakasih kepada Anos, meskipun dia dikenal sebagai raja iblis yang kejam, namun kenyataanya Anos sangatlah baik hati kepada ras iblis.

~ Cerita Flashback ~

2000 tahun yang lalu, ketika perang masih terjadi, Anos dihadang oleh Spirit Agung Air, ketika Anos ingin memusnahkan roh agung itu, disini Shin selaku tangan kanan atau anak buahnya Anos, tidak membiarkan Anos untuk melawan lawan yang sangat lemah.

Kemudian Anos bilang bahwa jika Shin bisa membasmi roh agung air hanya dengan satu kali serangan maka Anos akan mengabulkan seluruh permintaan dari Shin, dan benar saja Shin dengan ekspresi datarnya langsung membasmi roh agung air hanya dengan satu kali serangan.

Sesuai janji Anos akan mengabulkan permintaan yang diinginkan oleh Shin, disini Shin meminta ijin untuk bereinkarnasi kembali, dan dengan senang hati Shin pun diijinkan bereinkarnasi kembali oleh Anos.

Beberapa saat kemudian pahlawan Kanon datang, disini Anos akan melawan pahlawan Kanon sementara itu Anos menyuruh Shin untuk mencari Roh Agung Reno.

Meskipun Anos termasuk orang yang sangat kuat, atau bahkan paling kuat, dirinya tidak bisa membunuh pahlawan Kanon, karena akar muasal milik pahlawan Kanon berjumlahkan 7 biji, dan ketika 1 biji aja akar muasalnya hancur maka akan muncul kembali, intinya pahlawan Kanon ini abadi.

~ Cerita Flasback Selesai ~

Hari pun berganti, hari ini adalah pengumuman nilai ujian untuk mencari tongkat raja, disini Emilia-sensei bilang bahwa tongkat raja telah dicuri oleh seseorang yang tidak dikenal, dan pihak sekolahan juga lagi mencari keberadaan tongkat raja berada.

Jadi untuk sementara waktu timnya Anos hanya mendapatkan nilai 70 karena tongkat rajanya hilang, melihat hal itu salah satu murid yang bernama Misa (bukan Misha) angkat bicara karena tidak terima Anos diperlakukan seperti itu.

Karena Anos kebetulan telah memasang sihir pelacak pada tongkat raja dengan mudah Anos mendapatkan tongkat itu kembali, dan ternyata orang yang mencuri tongkat raja itu adalah teman kelasnya sendiri namun berasal dari kaum bangsawan.

Lebih parahnya lagi, ternyata Emilia-sensei dengan sengaja membiarkan tongkat raja itu sengaja dicuri agar Anos tidak mendapatkan nilai sempurna, emilia, emilia.

Tapi karena Anos tidak terlalu perduli, makanya tidak ada baku hantam diantara mereka, tapi yang jadi pertanyaan yakni, siapa Misa ini? Mengapa dirinya ngebela Anos?

Jadi Misa ini merupakan ketua dari organisasi yang bernama “Anos Fan Union”, secara sederhana seluruh anggota Anos Fan Union ini percaya kalau Anos adalah raja iblis yang sebenarnya.

Misa ini juga merupakan iblis dengan darah campuran antara ras iblis dengan ras spirit atau roh, Misa sangat menentang dan ingin menghilangkan sebuah deskriminasi yang dilakukan oleh kaum bangsawan kepada darah campuran.

Selain itu Misa bilang kepada Anos bahwa dirinya memiliki sebuah separuh pedang peninggalan dari auahnya sendiri, karena kebetulan Misa dan seluruh anggota Fan Union tidak memiliki atau belum pernah bertemu dengan orang tua mereka masing-masing.

Bel masuk pun berbunyi, hari ini merupakan latihan untuk mencabut pedang iblis, dalam ujian tersebut barang siapa yang bisa mencabut pedang iblis, maka dirinya akan dilatih langsung oleh Gaios Anzem dan Ydol Anzeo, kedua orang ini termasuk 7 kaisar sihir.

Namun sangat amat disayangkan tidak ada murid yang bisa mencabut pedang iblis kecuali Anos, disini Anos bilang kepada Sasha bahwa hanya satu pedang saja yang tidak dapat Anos cabut, yakni sebuah pedang yang bernama Evans Mana.

Evans Mana adalah pedang yang dimiliki oleh Pahlawan Kanon dan sebuah pedang yang dikhususkan untuk membunuh Anos.

Karena Anos berhasil mencabut pedang iblis maka sesuai janji, Anos akan dilatih secara langsung oleh Gaios, beberapa saat kemudian muncul murid baru berambut putih yang bernama Ray/Lay, dia berhasil mencabut pedang iblis yang ada didepanya, Ray ini juga mendapatkan julukan sebagai ahli pendang karena bisa menggunakan semua pedang yang ada di dunia ini.

Baca juga: Situs Streaming Anime Subtitle Indonesia Gratis

Karena Lay berhasil juga berhasil mencabut pedang iblis maka Lay akan dilatih oleh Ydol Anzeo, namun bukanya dilatih, kedua kaisar ini seketika langsung pingsan ketika diserang oleh Anos dan Lay.

Anos tahu bahwa ketika menyerang Ydol, Lay masih menahan diri atau belum mengeluarkan kekuatan yang sebenarnya, apakah Lay adalah reinkarnasi dari Shin selaku tangan kanan Anos dulu? Mengingat Shin juga sangat ahli dalam menggunakan pedang? Hmmm.

Setelah itu, Lay mengajukan diri untuk bergabung ke dalam timnya Anos, mengingat timnya Anos baru beranggotakan 3 biji saja, dengan cepat Anos pun menolak permintaan itu, tapi disini Lay tetap memaksa untuk bergabung kedalam timnya Anos.

Karena kesal Anos memberikan syarat kepada Lay harus menyatukan kekuatan dengan Fan Union untuk melawan tim Anos dikompetisi sekolah besok.

Hari pun berganti dan ujian kompetisi baku hantam antar murid pun dimulai, disini timya Anos meliputi Misha dan Sasha melawan tim Fan Union meliputi Ray dan seluruh anggota Fan Union pun dimulai.

Singkat cerita pertandingan dapat dimenangkan dengan mudah oleh Sasha dan Misha, sementara itu terjadi pertempuran sengit antara Anos melawan Lay, bahkan ceritanya akibat dari pertarungan mereka membuat hutan hancur lebur hingga menyebabkan gempa bumi disekitar area pertempuran.

Dan singkat cerita pertempuran dimenangkan oleh Anos Voldigoad, disini Anos sangat senang karena bisa beradu pedang dengan seseorang yang hampir setara denganya, Anos juga merasa bahwa dikehidupan sebelumnya atau tepat sebelum dirinya berubah menjadi sihir, Anos pernah bertemu dan bertarung melawan Lay.

Disini meskipun Ray dan Misa atau selaku ketua dari Fan Union tidaklah menang, namun Anos menerima mereka berdua untuk bergabung kedalam timnya.

Hari pun berganti menjadi malam, Anos beserta timnya pergi ke rumah Anos, dikala suasana menjadi sunyi, Ibunya Anos bercerita tentang bagaimana dirinya mengandung serta melahirkan Anos, jadi gini.

Ketika berada didalam perut ibunya, kondisi bayi yang dikandungan sangatlah lemah atau kondisinya sekarat, bahkan bisa dibilang bayi itu udah mati, disini Isabella berdoa kepada Dewa, Roh hingga Iblis meskipun dirinya seorang manusia.

Dan beberapa saat kemudian bayi itu bisa hidup kembali, kenapa? Karena beberapa saat kemudian jiwa atau akar muasal milik Anos masuk kedalam tubuh bayi itu, intinya bayi yang dikandung Isabella itu sudah meninggal, bayi itu bisa hidup dikarenakan Anos menggunakan bayi itu sebagai wadah untuk dirinya bereinkarnasi kembali (kalau gak salah sih).

Disisi lain, Misa dan Lay sedang melakukan percakapan diluar rumah, Ray heran kenapa Misa bisa hidup meskipun dirinya adalah setengah roh. Jadi para spirit atau roh ini bisa hidup dikarenakan sebuah tradisi dan kepercayaan.

Misalnya ketika manusia percaya bahwa api itu panas, maka suatu roh dengan tradisi kepercayaan bahwa api itu panas bisa tetap hidup, dan ketika manusia sudah tidak percaya bahwa api itu panas, maka roh dengan tradisi tersebut akan mati.

Sedangkan disini Misa sendiri tidak mengetahui akan tradisi milikna sendiri, makanya Lay heran kenapa Misa masih tetap bisa hidup, lalu apa sih tradisi dari Misa ini? Hmm.

Hari pun berganti, tepat beberapa hari sebelum turnamen dimulai, pihak sekolahan dan pihak bangsawan sepakat untuk mengikutkan Anos dan Lay kedalam peserta turnamen pedang.

Anos sadar bahwa hal ini merupakan jebakan untuk Anos dan merupakan sebuah rencana dar Avos Dilhevia, diwaktu istirahat, salah satu kaisar iblis yang bernama Melheis ingin bertemu dengan Anos.

Melheis ini juga kehilangan ingatanya sama seperti kaisar iblis lainya, namun origin atau akar muasalnya bisa mengetahui bahwa Anos adalah penciptanya.

Setelah bertemu dengan Melheis, Anos pergi untuk jalan-jalan bersama Misha, disini mereka berdua mampir ke toko kucing dan bertemu dengan Ivis Necron yang memiliki tubuh seperti kucing.

Ivis menemukan sebuah fakta yakni ibunya Lay saat ini berada dalam kondisi sekarat dan sedang dirawat dirumah sakit, ibunya Lay ini adalah ras spirit atau roh, ibunya Lay sekarat dikarenakan tradisi dan kepercayaanya sudah tidak dijalankan dan orang-orang tidak percaya akan tradisi itu.

Seperti yang saya bilang tadi bahwa ketika orang-orang sudah tidak percaya akan suatu tradisi atau rumor maka akar muasal dari roh tersebut akan mati.

Hari pun berganti, hari ini merupakan hari pertama ujian sekolah, pada awalnya Anos tidak ingin ikut serta untuk menghindari jebakan dari Avos Dilhevia serta saat ini Anos tidak memiliki pedang iblis.

Pada saat nama Anos dipanggil, dirinya tidak menampakan diri pada lapangan turnamen, karena Anos tidak kunjung keluar para kaum bangsawan membully Anos dan mengira bahwa Anos takut untuk melakukan baku hantam.

Dikarenakan tidak terima anaknya dibully, disini Isabella ngebela Anos mati-matian dan beberapa saat kemudian ayahnya Anos datang untuk memberikan sebuah pedang iblis agar dirinya bisa berpartisipasi dalam turnamen.

Melihat ibunya yang ngebela mati-matian dan ayahnya yang membawakan pedang hingga kepalanya berdarah, akhirnya Anos mengikuti turnamen supaya bisa melihat kedua orang tuanya tersenyum atas kemenangan yang dibawa oleh Anos nantinya.

Seperti biasa Anos dengan mudahnya mengalahkan peserta yang bernama Krut Ludowell atau selaku kakaknya Emilia-sensei, saat Anos memenangkan pertandingan dirinya bilang bahwa Anos bisa menang dikarenakan sebuah pedang yang dibuat dan ditempa oleh ayahnya dengan sepenuh hati.

Pertandingan selanjutnya adalah Lay melawan peserta entah siapa saya gak tau namanya, disini para juri mengumumkan bahwa Lay saat ini telah bergabung pada kaum bangsawan.

Karena curiga, Anos memutuskan untuk bertemu dengan Lay, setelah bertemu denganya Anos menyadari bahwa Ray saat ini sedang diancam dan ibunya Lay menjadi sandra.

Anos bisa tahu akan hal itu dikarenakan pada akar muasal milik Lay terdapat sebuah sihir kontrak pedang, jika Lay mengingkari akan sebuah penjanjian yang dibuat, maka dirinya akan mati.

Setelah hari pertama turnamen selesai, secara diam-diam Anos dan Misa pergi ke tempat ibunya Lay berada.

Karena Misa kebetulan juga setengah roh, Anos mencoba untuk memberikan energi roh milik Misa kepada ibunya Lay (siapa tau bisa sembuh), sementara itu karena tidak terima kakaknya dipermalukan oleh Anos pada saat turnamen pedang.

Emilia-sensei datang untuk menemui ibunya Anos dan mencoba untuk mengambil pedang iblis milik Anos yang dibawa oleh ibunya, untungya anggota Fan Union menemani pada saat itu juga bersama ibunya Anos sehingga mampu untuk melindungi ibunya Anos dari serangan Emilia-sensei.

Namun sayang, seluruh anggota Fan Union diratakan oleh Emilia-sensei, ketika Emi-sensei akan menyerang Isabella, beberapa saat kemudian Anos pun datang untuk melindungi ibunya.

Dengan cepat Anos langsung menyembuhkan seluruh anggota Fan Union dan berterimakasih karena mereka telah melindungi Isabella, melihat ibunya yang terluka akibat Emilia-sensei membuat Anos marah besar.

Emilia-sensei langsung diteleportasi ke tempat yang sepi agar Anos dapat membunuh Emilia-sensei dengan lancar, setelah mati, Emi-sensei langsung dibangkitkan dan dikutuk akan garis keturunanya, Emi-sensei yang dulunya adalah darah bangsawan kini berubah menjadi darah campuran.

Disisi lain, Misa terus mentransfer energi rohnya kepada Ibunya Lay, dan beberapa saat kemudian Lay datang untuk menghentikan Misa, namun disini Misa ngotot ingin menyelamatkan ibunya Lay hingga akhirnya Misa dibuat oleh pingsan karena tindakan yang ia lakukan sangat berbahaya bagi nyawanya sendiri.

Tiba-tiba ibunya Ley sadar dan berkata kepada Lay intinya sih “Hiduplah dengan bebas tanpa memperdulikan ibu”.

Hari pun berganti, pertempuran turnamen pedang pun dimulai kembali, kali ini adalah pertempuran final antara Lay melawan Anos, sebelum pertandingan dimulai Anos diberikan sebuah gelang sihir oleh panitia.

Fungsi dari gelang tersebut untuk mengisap seluruh sihir milik Anos, intinya Anos dijebak.

Menuruti perkataan ibunya yang menyuruh untuk hidup bebas, disini Lay ingin bertarung secara adil dengan Anos, sebelum pertandingan dimulai dia melukai dirinya sendiri agar pertandingan dapat dilakukan dengan adil.

Tek-tek-tek-tek-tek, Lay tertusuk pada bagian jantung dan tanganya Anos putus akibat terkena pedang milik Lay, namun pada intinya Anos menang.

Tiba-tiba mereka diteleportasi ke dimensi lain oleh seseorang, yep orang ini adalah Melheis, loh bukanya Melheis sadar bahwa Anos adalah penciptanya? Yep, namun ketika setelah bertemu dengan Anos, tiba-tiba dirinya diserang dan dicuci otaknya oleh seseorang yang tidak diketahui.

Disini Melheis memita bantuan Ydol dan Gaios untuk melawan Anos, namun beberapa saat kemudian setelah mereka datang, Ydol dan Gaios langsung tumbang dikarenakan serangan dari Lay, yep Lay.

Lay sebenarnya tidak mati karena tusukan pedang dari Anos berfungsi untuk menghilangkan sihir kontrak yang ada pada akar muasal milik Lay.

Pada akhirnya Melheis membawa ibunya Lay sebagai sandra, dan pertempuran pun terjadi sangatlah sengit.

Disini Anos dan Lay benar-benar terpojok, karena Anos sudah kehilangan banyak sihir ketika bertempur dengan Lay sebelumnya, ditambah lagi kekuatan sihir Anos dihisap oleh gelang sihir sehingga membuat sihir Anos saat ini hampir habis.

Meskipun begitu, melihat Anos yang bisa sampai sejauh ini membuat Melheis kagum, karena meskipun Anos baru saja bereinkarnasi, namun Anos bisa memulihkan kekuatanya seperti sediakala, karena barang siapa yang baru saja bereinkarnasi maka kekuatanya hanya bisa digunakan 10% saja.

Dikarenakan kondisi Anos sudah sangat terpojok, akar muasal kehancuran milik Anos dipaksa untuk bangkit, sebenarnya Anos saat ini hanya menggunakan kekuatanya 10% saja, namun dikarenakan akar muasalnya dipaksa untuk bangkit membuat kekuatanya meningkat jadi 20% (misalnya).

Daripada menjadi beban atau sandra, ibunya Lay membuat tubuhnya menjadi sebuah pedang dan menyuruh Lay untuk menggunakan pedang itu, namun sangat amat disayangkan kekuatan Melheis masih terlalu kuat sehingga membuat pedang yang terbuat dari tubuh ibunya hancur.

Karena kekuatanya telah meningkat, Anos memanggil pedang Venuzdonoa dan memasukan pedang tersebut tepat dikepalanya Melheis, dan Melheis pun kembali sadar.

Setelah itu Anos menyuruh Melheis untuk membangkitkan kembali Ydol dan juga Gaios, disini terlihat jelas bahwa akar muasal mereka berdua telah ditempa oleh Avos Dilhevia, pada saat ingin membangkitkan akar muasal yang sudah ditempa, tiba-tiba Avos Dilhevia menghancurkan akar muasal itu.

Tepat setelah itu, Avos Dilhevia langsung pergi agar tidak diserang oleh Anos, daripada mengejar raja iblis palsu, Anos memutuskan untuk melanjutkan turnamen pedang dan menyuruh Melheis untuk membangkitkan Ydol dan juga Gaios.

Singkat cerita Anos dan Lay kembali ke dimensi semula dan karena Lay pingsan membuat turnamen kali ini dimenangkan oleh Anos, setelah dirinya menang Anos kembali bilang bahwa dirinya bisa menang berkat pedang yang dibuat oleh ayahnya dengan sepenuh hati.

Setelah itu Anos langsung menyembuhkan Lay dan membangkitkan ibunya Lay kembali, ternyata ibunya Lay bisa disembuhkan dan dibangkitkan kembali karena memiliki sebuah tradisi intinya “Pedang yang ditempa segenap hati”.

Karena orang-orang percaya akan hal itu membuat akar muasal roh milik ibunya Ley bisa kembalis seperti sediakala.

Dikarenakan Anos menang, sehingga Anos diberi sebuah penghargaan yakni sebuah pedang, dan orang yang memberi hadiah tersebut adalah Sasha Necron, selain mendapatkan hadiah pedang, Sasha Necron juga mencium Anos didepan banyak orang.

Panjang banget sodara-sodara, dan kita menuju ke Arc terakhir yakni Arc Akademi Pahlawan dimana pada Arc ini akan terungkap ‘sedikit’ tentang identitas asli Lay yang sebenarnya, flashback dulu gan!

2000 tahun lalu dikota garadite atau tempat ras manusia tinggal, Anos tanpa membawa pasukanya dengan beraninya datang ke tempat pahlawan Kanon berada, tentu kedatangan Anos disambut dengan pasukan kerajaan yang bersiap-siap untuk menyerang Anos.

Namun ternyata, kedatangan Anos bukan untuk baku hantam semata, melainkan untuk mengajak pahlawan Kanon datang ke kastil Delzogade dalam rangka membahas dan mewujudkan perdamaian kepada seluruh ras.

Sebelumnya Anos juga mengundang Spirit Agung Reno dan juga Dewa Pencipta Militia, awalnya Kanon ragu atas perkataan Anos, namun ketika Kanon setuju tiba-tiba Jerga-sensei atau gurunya Kanon datang untuk menyerang Anos Voldigoad.

Jerga ini memiliki dendam yang sangat besar kepada ras iblis terutama kepada Anos, dikarenakan istri dan anaknya dahulu kala dibunuh oleh ras iblis, setelah Jerga-sensei menyerang Anos, dengan sangat amat mudahnya Anos menyerang kembali si Jerga ini sambil berkata bahwa “Dahulu kala ras manusia juga membunuh ibuku”, yep dahulu kala ibunya Anos dibunuh oleh seorang manusia.

Oke kita lanjut ke ceritanya gan!

Hari ini merupakan hari program pertukaran pelajar antara akademi iblis dan akademi pahlawan dimulai, namun sebelum berangkat, Anos dan kawan-kawan latihan terlebih dahulu supaya nanti bisa mempermalukan orang-orang diakademi pahlawan.

Anos juga memberikan sebuah pedang unik yang dimana pedang ini merupakan sebuah pedang yang digunakan oleh Shin atau tangan kananya Anos dulu, namun disini Lay tetap tidak mengingat apapun soal pedang unik ini.

Menou-sensei atau guru pengganti Emilia memberi tahu bahwa syarat untuk mengikuti program pertukaran pelajar yakni para siswa harus menemukan rute tercepat untuk menuju ke akademi palawan.

Tanpa memikirkan rute, Anos langsung membawa timnya menggunakan sihir teleportasi untuk menuju ke akademi pahlawan, karena mereka punya banyak waktu disini Misha dan Misa memutuskan untuk memberi petunjuk rute kepada Fan Union agar mereka sampai ke akademi pahlawan.

Baca juga: Nonton Sword Art Online - Ordinal Scale (The Movie) Bahasa Indonesia

Lay juga ingin berkeliling di Azeshion atau kotanya ras manusia, sementara itu Anos dan Sasha pergi ke akademi pahlawan untuk mencari keberadaan pahlawan Kanon, karena mungkin saja dijaman ini pahlawan Kanon juga bereinkarnasi.

Sesampai diakademi pahlawan, Anos bertemu dengan seorang wanita bohay yang bernama Eleonor, awalnya Eleonor curiga sama Anos, namun dikarenakan Anos tertarik dengan cerita tentang pahlawan Kanon, tanpa ragu-ragu Eleonor dengan senang hati menceritakan tentang pahlawan Kanon.

Intinya dari kisah yang diceritakan oleh Eleonor, sejarah jaman mitologi pada ras manusia juga sama seperti sejarah pada ras iblis, dimana raja iblis tirani itu bernama Avos Dilhevia bukan Anos Voldigoad.

Kemudian Anos bertanya kepada Eleonor yakni “Apakah pahlawan Kanon berinkarnasi pada jaman ini?”

Dengan ekspresi tegas dan tegang, Eleonor bilang bahwa “Pahlawan Kanon telah dibunuh oleh manusia”.

Hari pun menjadi malam, terdapat sebuah festival untuk memperingati hari kelahiran Pahlawan Jerga Kanon, pada saat difestival itu, Anos, Misha, dan Sasha tidak sengaja melihat Lay dan Misa sedang berduaan.

Disini Lay memberikan sebuah kalung kepada Misa, kalung ini bernama Mishence, dan barang siapa yang memberi kalung ini kepada lawan jenisnya berdasarkan legenda dari ras manusia, maka memiliki sebuah arti suatu lamaran pernikahan.

Hari pun berganti, hari ini merupakan program pertukaran pelajar akan dimulai, seperti biasa pada program pertukaran pelajar pasti akan ada unsur baku hantam antar sekolah.

Kakak kelasnya Anos yang bernama Revest ngotot ingin ikut serta dalam kompetisi baku hantam antar sekolah, namun dikarenakan ras manusia berbuat “curang” disini timnya Revest dibantai habis oleh murid-murid dari akademi pahlawan.

Kecurangan terjadi karena ujian baku hantam dilakukan dibawah laut, dimana pada laut tersebut terdapat sebuah air suci yang dapat membuat para iblis kesakitan, karena sedikit emosi, Anos mengeluarkan sihir matahari hitam untuk menguras air suci itu dan mengajak mereka untuk bergelud dengan timnya Anos.

Poin penting yang terjadi pada pertarungan ini yakni, selain bisa menggunakan semua pedang iblis, ternyata Lau bisa menggunakan pedang suci dari ras manusia.

Singkat cerita timnya Anos dengan sangat mudahnya mengalahkan murid-murid yang katanya adalah reinkarnasi dari pahlawan Kanon.

Karena sudah terpojok, murid akademi pahlawan menggunakan Zeshia atau si gadis kecil mungil untuk meledakan akar muasalnya sendiri tepat didepan Anos dengan harapan Anos akan mati terkena ledakan itu.

Barang siapa yang meledakan akar muasalnya maka sama aja seperti bunuh diri, namun meskipun Zeshia meledak tapi disini Anos tetap tidak terluka sedikitpun, setelah Zeshia meledak, ehh muncul Zeshia lain untuk meledakan diri, namun tetap saja gagal, dan Zeshia muncul lagi, karena sudah merasa bosan, Anos menghentikan tindakan Zeshia untuk bunuh diri.

Ketika Anos menghentikan Zeshia, tiba-tiba Anos mendengar suara Eleanor didalam hatinya, Eleanor menyuruh Anos untuk datang ke sebuah kuil bawah tanah, karena hanya Eleonor yang dapat menghentikan Zeshia.

Dengan cepat Anos menyuruh Misha untuk pergi ke kuil bawah tanah, sementara Anos menghentikan atau menyegel Zeshia agar tidak bunuh diri, pada saat Misha sampai di kuil bawah tanah, Misha bertemu Diego yang sedang berjaga disana.

Singkat cerita Misha disiksa dan ditusuk hingga sekarat bahkan bisa dibilang hampir mati oleh Diego, dikala Diego benar-benar ingin membunuh Misha, Anos datang untuk mengobati Misha dan gantian Anos yang menyiksa sekaligus membunuh Diego saat ini.

Setelah Misha disembuhkan, Anos datang ke tempat Eleanor berada, ditempat Eleanor berada terdapat 10.000 gelembung yang dimana didalamnya berisi 10.000 Zeshia, ternyata dari awal Eleanor bukanlah seorang manusia, melainkan sebuah sihir untuk membentuk dan membuat akar muasal seseorang.

Jadi bisa dibilang meskipun Zeshia atau Diego bunuh diri atau dibunuh berulang kali, selama Eleonor masih hidup, maka Zeshia dan Diego akan diproduksi kembali.

Eleanor ini merupakan sebuah sihir yang terbuat dari akar muasal milik Jerga-sensei dalam rangka untuk membalaskan dendamnya kepada Ras Iblis, buat yang lupa silahkan simak ulang.

Eleanor meminta Anos untuk membunuh dirinya, jika tidak Ras Iblis akan berada dalam bahaya, namun disini Anos memilih untuk menolak permintaan itu.

Tiba-tiba tiada angin tiada hujan, Avos Dilhevia beserta 3 kaisar iblis datang ke kuil tempat dimana Anos dan Eleonor berada saat ini, Avos Dilhevia datang ke kuil itu untuk mengambil pedang Evans Mana milik pahlawan Kanon.

Disini anehnya Avos Dilhevia bisa menggunakan dan membawa pergi pedang Evans Mana, padaal Anos yang notabenya adalah Raja Iblis aja gak bisa megang apalagi menggunakan pedang Evans Mana, kenapa kok bisa seperti itu? Apakaha Avos Dilhevia adalah..... hmm..

Setelah Avos Dilhevia pergi, dia langsung mendeklarasikan sebuah perang antara ras iblis melawan ras manusia, karena pedang Evans Mana sudah berada ditangan ras iblis, maka tidak ada alasan untuk takut dalam melawan ras manusia.

Melihat hal itu Anos dan kawan-kawan segera gerak cepat untuk menghentikan Avos Dilhevia sebelum menuju ke medan perang, sebelum menuju ke medan perang, disini Lay membagi dua kalung yang dulu ia berikan kepada Misa.

Menurut legenda, jika kalung Mishence dibagi dua menandakan sebuah perpisahan, apakah Lay akan mati? Hmm.

Beberapa saat kemudian pasukan dari ras manusia dan ras iblis bersiap-siap untuk melakukan baku hantam, Anos dan kawan-kawan bertugas untuk menghalangi pasukan dari ras iblis supaya tidak perang melawan manusia.

Anos juga memerintahkan kaisar iblis yang ada dipihaknya untuk melawan kaisar iblis yang berpihak pada Avos Dilhevia, disaat pertempurang berlangsung tiba-tiba Lay menghilang akibat ikut perang.

Karena Anos tahu bahwa Lay tidak akan mati semudah itu, Anos memilih untuk tetap melanjutkan perjalanan dalam mencari Avos Dilhevia, dan pada akhirnya Anos pun bertemu dengan Avos Dilhevia.

Dengan cepat Avos Dilhevia langsung menyerang Anos dengan menggunakan pedang Evans Mana, setelah menerima serangan dari Avos Dilhevia, Anos mendapatkan sesuatu dan menyadari sesuatu bahwa;

Avos Dilhevia yang ada dihadapanya saat ini adalah Lay atau lebih tepatnya adalah reinkarnasi dari pahlawan Kanon, Anos bisa yakin bahwa Avos Dilhevia adalah Lay dikarenakan Anos mendapatkan kalung Mishence yang dia ambil dari Misa.

Singkat cerita Lay atau Pahlawan Kanon melakukan ini semua dan menyabar sebagai raja iblis palsu dikarenakan Lay tidak ingin membuat Anos menjadi incaran ras manusia, karena hingga saat ini ras manusia masih membenci ras iblis.

Manusia hingga saat ini masih membenci ras iblis dikarenakan provokasi dari gurunya Kanon yang bernama Jerga-sensei, arwah dari Jerga-sensei ini akan terus bergentayangan dan memprovokasi manusia hingga sampai raja iblis atau ras iblis benar-benar musnah.

Nah disini Lay atau Pahlawan Kanon akan menyamar sebagai Raja Iblis dan rela dibunuh oleh manusia dengan harapan dendam manusia kepada ras iblis akan menghilang, mengingat raja iblis telah mati.

Karena Anos gak ingin Lay mengorbankan nyawa demi dirinya, terjadi sedikit baku hantam diantara Anos dan Lay, namun disini Anos sengaja tertusuk oleh pedang Evans Mana untuk mengikuti dan menyelesaikan rencana yang dirancang oleh Lay selama 2000 tahun lamanya.

Tentu jika akar muasal milik Anos terkena pedang Evans Mana, dirinya akan benar-benar mati, didetik-detik terakhir kehidupanya, Anos yang menggunakan baju seperti Avos Dilhevia langsung menyuruh semua pasukan ras iblis untuk mundur dan tidak mengijinkan ras iblis untuk menyerang ras manusia.

Dari sini Anos Voldigoad benar benar mati.

Tapi meskipun raja iblis telah mati, Diego atau lebih tepatnya adalah arwah dari Jerga-sensei menyuruh semua pasukan manusia untuk memusnahkan ras iblis sampai ke akar-akarnya, bahkan arwahnya Jerga-sensei ini sampai berubah mejadi raksaksa.

Disini Lay menggunakan pedang Evans Mana mencoba untuk menebas Jerga-sensei, namun sayang bahwa serangan itu tidak mempan terhadap Jerga-sensei.

Disini Misha dan Sasha juga menggabungkan diri melalui sebuah sihir, dan terciptalah seseorang yang bernama Aisha yang merupakan gabungan dari Misha dan Sasha, namun meskipun begitu kekuatan Jerga-sensei masih terlalu kuat.

Dikarenakan Jerga-sensei sangat dendam kepada ras iblis, dia rela mengorbankan 10.000 Zeshia untuk meledakan diri tepat dipasukan ras iblis, namun sebelum Zeshia meledak, tiba-tiba Zeshia disegel oleh seseorang sehingga membuat Zeshia tidak jadi meledak.

Yep semua ini adalah ulah Anos Voldigoad, ternyata meskipun akar muasal milik Anos benar-benar hancur, dirinya masih bisa memulihkan kembali dengan teknik akar muasal.

Namun syarat untuk menggunakan sihir ini adalah, Anos harus pernah terkena sebuah serangan yang menghancurkan akar muasalnya.

Dikarenakan Anos pernah terkena pedang Evans Mana pada jaman mitologi dulu, secara sederhana Anos memenuhi syarat untuk menggunakan sihir itu.

Dengan menggabungkan seluruh kekuatan yang ada, Anos dan Lay akhirnya bisa mengalahkan Jerga-sensei yang memiliki wujud sebagai robot raksaksa.

Didetik-detik terakhir kehidupanya, Jerga-sensei diberikan sebuah kalung legenda Mishence, dan berkat kalung itu dirinya bisa bertemu dengan anak sekaligus istrinya pada alam kematian, sehingga membuat arwah Jerga-sensei bisa beristirahat dengan tenang.

Sesuai janji antara Anos dan Eleonor, menggunakan pedang Venuzdonoa, Ans mengubah Eleonor yang dulunya adalah sihir milik Jerga, sekarang menjadi sihir milik Anos.

Intinya Eleanor sekarang bisa hidup dengan bebas tanpa harus terikat dengan kontrak untuk memusnahkan ras iblis, tentu Eleonor juga harus merawat 10.000 Zeshia yang telah ia buat.

Ketika perang telah selesai, beberapa pasukan Iblis dan kaum bangsawan yang terlibat dalam perang, mulai mempercayai bahwa Anos merupakan Raja Iblis Tirani yang sebenarnya.

Cerita berakhir ketika Misha, Sasha dan Eleanor datang ke rumah Anos untuk beristirahat, disini lagi-lagi ibunya Anos salah paham, ibunya mengira bahwa Eleanor merupakan calon istri ke-3 dari Anos setelah Sasha.

Ditambah lagi ibunya salah paham bahwa Anos saat ini sudah membuat 10.000 anak dengan Eleanor, sasuga Anos, Raja Iblis yang sudah punya 10.000 anak.

Mungkin itu saja pembahasan mengenai Nonton Maougakuin no Futekigousha Bahasa Indonesia, sampai bertemu dikesempatan selanjutnya, stay kerad and keep kalem, akhir kata sampai jumpa.

Baca juga

Posting Komentar

Tata Cara Berkomentar Dengan Benar
~ Menggunakan bahasa yang sopan dan benar
~ Dilarang menggunakan bahasa kotor
~ Dilarang menyertakan link aktif
~ Dilarang memancing keributan