10+ Rekomendasi Game Horror Android Terbaik ( SEREM!!! )
Sampai saat ini game horror masih banyak peminatnya karena genre horror sendiri mampu membuat diri kita maupun orang lain menjadi takut ditambah lagi dengan adanya Jumpscare yang mungkin akan membuat pemain jatungan.
Game Horror sendiri sebenarnya ditujukan untuk orang yang menyukai suasana yang mencengkram dan sangat tidak direkomendasikan bagi orang yang memiliki penyakit jatung karena tidak menutup kemungkinan jumscare yang ada akan membuat kaget dengan tekanan yang tinggi.
Tidak sedikit juga para YouTuber yang memainkan game horror karena sangat seru, bahkan penonton juga akan ikut terhibur karena ekspresi kaget yang diberikan oleh player bahkan meskipun sedang menonton terkadang juga akan tertular rasa takut yang dialami oleh pemain.
Daftar Isi Game Horror Android Terbaik
- 1. Five Nights at Freddy's 3 Demo
- 2. Mental Hospital III Lite
- 3. Slendrina:The Cellar (Free)
- 4. The Fear : Creepy Scream House
- 5. Eyes - The Haunt
- 6. Sophie's Curse: Horror Game
- 7. Redemption - Horror Game
- 8. Horror Hospital 2
- 9. Papa - The Horror Game
- 10. Psychopath Hunt
- 11. Evil Nun : Scary Horror Game Adventure
1. Five Nights at Freddy's 3 Demo
Five Nights at Freddy's 3 Demo
Free - Android
File Code: Five Nights at Freddy's 3 Demo.apk
Free - Android
File Code: Five Nights at Freddy's 3 Demo.apk
Game indie horror yang sangat terkenal dan memiliki banyak sekali versi, dibuat, didesain, dikembangkan dan diterbitkan oleh Scott Cawthon pada platform sistem operasi terkenal seperti Android dan Windows.
Game horror yang berjudul Five Nights at Freddy bercerita tentang seseorang yang harus berjaga ditoko Pizza yang bernama Freddy Fazbear Pizza. Player atau karakter utama bekerja pada malam hari sebagai satpam ditoko itu, tugas yang harus dilakukan yakni membereskan peralatan, dan memantau keadaan melalui kamera keamanan (CCTV).
Game ini memiliki banyak sekali series yang mengangkat tema yang sama pula yakni sebagai petugas kemanan, jika bertanya tentang letak keseraman game ini adalah pada suasana dan juga jumpscare yang bakal mengagetkan pemain pada saat mengganti kamera ke satu sisi yang lain.
2. Mental Hospital III Lite
Mental Hospital III Lite
Free - Android
File Code: Mental Hospital III Lite.apk
Free - Android
File Code: Mental Hospital III Lite.apk
Jika kamu pernah memainkan atau melihat game yang bernama Outlast game Mental Hospital III kurang lebih memiliki konsep cerita yang sama. Yakni karakter utama ditawari sebuah pekerjaan yang mana untuk mendokumentasikan rumah sakit yang lama telah ditinggalkan (seharusnya tidak berpenghuni).
Namun yang seharusnya tak berpenghuni justru menjadi tempat berbahaya, dimana pasien sebelumnya dijadikan bahan percobaan yang seharusnya tidak dilakukan oleh para peneliti. Para pasien menggila sekaligus akan mencoba membunuh siapapun yang ada didekatnya terutama seorang manusia.
Sama seperti Outlast disini kamu hanya bisa membawa sebuah kamera untuk menerangi jalan sekaligus untuk merekam kejadian yang terjadi dalam rumah sakit. Lalu bagaimanakah kisah perjuangan yang dilakukan oleh player? nasib player berada ditangan kamu.
3. Slendrina:The Cellar (Free)
Slendrina:The Cellar (Free)
Free - Android
File Code: Slendrina:The Cellar (Free).apk
Free - Android
File Code: Slendrina:The Cellar (Free).apk
Slendrina adalah adaptasi lain atau sebuah cerita yang terinspirasi oleh sebuah game yang populer bernama Slenderman. Game ini memiliki banyak sekali versi dan seri The Cellar ini pengembang memberikan cerita yang baru dimana Slendrina jauh lebih jahat dari versi slendrina sebelumnya, dia akan membunuh siapapun yang memasuki atau mengganggu wilayahnya.
Baca juga: 10+ Rekomendasi Game Android Dengan Block Mirip Minecraft
Dalam game ini kamu harus mencari dan mengumpulkan 8 buku yang hilang, untuk mencarinya player diharuskan untuk menelusuri seluruh area yang ada mulai dari pintu masuk rumah hingga ruangan bawah tanah yang luas kamu akan dikejar oleh slendrina.
4. The Fear : Creepy Scream House
The Fear : Creepy Scream House
Free - Android
File Code: The Fear : Creepy Scream House.apk
Free - Android
File Code: The Fear : Creepy Scream House.apk
Suatu hal yang sangat aneh terjadi pada Marta, tepat beberapa bulan lalu dia didiagnosis bahwa sekarang ia ada seorang pskipat dan cara untuk menyembuhkanya saat ini belum ada. Dia melakukan sesuatu hal yang sangat menakutkan yang mana orang normal tidak bisa melakukanya.
Bahkan dia justru malah menyiksa dirinya sendiri, satu satu pilihan yang ada adalah membawanya kerumah sakit jiwa dan memutus hubungan denganya. Karakter utama ceritanya putus asa karena telah menjalin hubungan lama namun sia sia, namun takdir berkata lain yang mengharuskan karakter utama berpisah dengan Marta.
Selang beberapa tahun kemudian karakter utama memiliki sebuah keluarga dan bahkan memiliki anak, namun karakter utama (sebut saja Natsuo) mengalami berbagai hal yang mengerikan karena setiap malam bermimpi buruk yakni keluarganya terbunuh oleh Marta, bahkan seperti diteror dalam dunia nyata, apakah Natsuo sedang bermimpi atau justru Marta ada disekitarnya.
5. Eyes - The Haunt
Eyes - The Scary Horror Game Adventure
Free - Android
File Code: Eyes - The Scary Horror Game Adventure.apk
Free - Android
File Code: Eyes - The Scary Horror Game Adventure.apk
Memiliki konsep yang sama seperti game Slenderman dimana kamu harus mencari sebuah item (disini item berbentuk uang dan kunci) agar dapat keluar dari sebuah rumah yang sudah terisolasi oleh hantu kepala terbang. Menurut saya sih hantunya tidak seram namun yang bikin merinding adalah karakter hantunya bisa mengejar kita meskipun sedang sembunyi.
Semakin banyak kamu mengumpulkan item, maka tingkat kesulitan juga akan meningkat dimana hantu akan jauh lebih cepat mengejar dan menemukanmu. Namun disini player memiliki kekuatan yang sangat misterius dan sangat berguna untuk melawan atau setidaknya untuk bertahan hidup dan menyelamatkan diri dari ancaman yang ada.
Kekuatan "Eye" atau "Mata" dapat kamu gunakan ketika kamu sudah dalam keadaan terpojok, dimana mata ini mampu mendeteksi atau melacak tempat dimana lokasi hantu berada, jadi dengan memiliki kekuatan ini setidaknya kamu mengetahui rute yang aman dan mana yang tidak aman.
6. Sophie's Curse: Horror Game
Sophie's Curse: Horror Game
Free - Android
File Code: Sophie's Curse: Horror Game.apk
Free - Android
File Code: Sophie's Curse: Horror Game.apk
Diadaptasi dari sebuah game komputer namun sedikit dimodifikasi jadi agak berbeda dengan versi Orisinilnya. Bercerita tentang seorang perawat yang mendapatkan sebuah tawaran pekerjaan dimana harus merawa orang tua hanya untuk satu malam saja.
Baca juga: 10+ Game Android Berburu di Pulau dan Bertahan Hidup
Banyak hal yang sangat aneh pada rumah itu, bahkan sangat aneh mengingat rumah itu tidak memiliki listrik dan bangunan yang sangat tua seperti rumah yang tidak dirawat atau ditinggalkan. Kamu harus berusaha untuk menerangi jalan dengan cara menyalakan generator yang ada dan juga ditemani dengan hantu yang akan membuatmu kaget dan ketakutan.
7. Redemption - Horror Game
Redemption - Horror Game
Free - Android
File Code: Redemption - Horror Game.apk
Free - Android
File Code: Redemption - Horror Game.apk
Berbeda dengan game yang diatas yakni mengangkat tema "Hantu" pada game Redemption - Horror Game mengambil cerita zombie yang haus darah dan mencari benda yang dapat digunakan untuk bertahan diri pada tempat itu. Hampir sama dengan Mental Hospital yakni kamu tidak bisa melawan para Zombie melainkan hanya bersembunyi dan lari.
Didalam kegelapan kamu harus besembunyi sambil mencari sebuah item dan bersembuyi dari monster yang ingin membunuhmu. Menurut saya sebuah game yang tidak bisa melawan melainkan hanya lari adalah game yang sangat menantang adrenalin sekali karena yang bisa dilakukan hanyalah bersembunyi dan lari.
8. Horror Hospital 2
Horror Hospital 2
Free - Android
File Code: Horror Hospital 2.apk
Free - Android
File Code: Horror Hospital 2.apk
Game horror yang menurut saya paling menyeramkan tentang sebuah ekpedisi atau perjalanan dalam rumah sakit, karena rumah sakit memiliki tempat yang namanya ruang mayat dimana mitos waktu jaman kecil mayat tersebut akan bangkit ketika sudah malam.
Game ini juga sama, dimana player akan melakukan perjalanan ke sebuah rumah sakit angker terdapat aktivitas paranormal yang sangat tinggi sehingga membuat player kesulitan untuk melakukan pergerakan bebas, atmosfer yang sangat menerkam membuat perasaan seperti sedang diancam.
Jika tidak kuat dalam menghadapi hal tersebut maka mental kamu akan hancur dan hal yang paling buruk adalah tubuh kamu akan diambil ahli oleh para roh yang ingin hidup kembali, disini kamu tidak akan bisa menentukan siapa yang baik dan siapa yang jahat karena mereka yang ada disekitarmu adalah musuhmu juga.
9. Papa - The Horror Game
Papa - The Horror Game
Free - Android
File Code: Papa - The Horror Game.apk
Free - Android
File Code: Papa - The Horror Game.apk
Berbeda lagi dengan game yang saya sebutkan diatas, game Papa - The Horror Game menceritakan seorang Freddy atau disebut sebagai "Papa" dimana dia adalah seorang psikopat yang akan mencoba membunuh orang yang ada dihadapanya. Sangat sulit untuk memprediksi gerak gerik dan pola pikir papa.
Seperti biasa hampir game yang saya masukan diatas adalah game horror yang tidak bisa melawan balik musuh melainkan hanya bersembunyi, yaps karena justru itu yang akan membuat pemain ketakutan makanya saya memasukan hampir seluruh cerita dan gameplay yang sama.
Kamu harus berusaha untuk selama dengan cara mencari kunci dan mencari jalan keluar, ada beberapa senjata yang disediakan namun bukan untuk melawan Papa melainkan untuk menciptakan jalan keluar dengan cara merusak sebuah pintu yang tidak memiliki kunci. Meskipun disini musuh hanya satu yakni Papa namun beberapa hal yang membuat suasana tegang, Papa selalu ada didekatmu tidak perduli sejauh mana kamu bersembunyi.
10. Psychopath Hunt
Psychopath Hunt
Free - Android
File Code: Psychopath Hunt.apk
Free - Android
File Code: Psychopath Hunt.apk
Wibu psikopat again, seorang tukang daging gila telah menculik seorang gadis muda yang kemudian menguncinya didalam rumah, bukanya diajak ena ena malah ingin disiksa *dasar psikopat* kamu sebagai tokoh utama bertugas untuk meyelamatkan gadis yang telah diculik itu, dan kamu hanya memiliki waktu selama 5 jam dari sekarang.
Tidak hanya mengindari dan menyelamatkan gadis saja, karena dipintu masuk dan keluar kamu akan disuguhi beberapa rintangan yang memaksa otak untuk berpikir, karena tidak hanya kekuatan melainkan pikiran juga sangat dibutuhkan untuk bermain game ini.
Nasib pemuda dan gadis sepenuhnya ada ditangan player atau kamu, karena kamulah yang bisa menyelamatkan mereka berdua. Sangat direkomendasikan untuk melatih mental agar menjadi tidak penakut dan memiliki jiwa penyelamat.
11. Evil Nun : Scary Horror Game Adventure
Evil Nun : Scary Horror Game Adventure
Free - Android
File Code: Evil Nun : Scary Horror Game Adventure.apk
Free - Android
File Code: Evil Nun : Scary Horror Game Adventure.apk
Mengisahkan kisah horror yang berada disekolahan dimana musuh utama adalah seorang Birawati yang sangat jahat dan juga menakutkan, terlebih lagi birawati ini dapat mendengarkan segala suara jadi kamu harus ekstra hati hati dalam melakukan perlawanan.
Menurut informasi yang ada Birawati ini merupakan campuran manusia (nenek) dan juga roh, sekaligus korban wabah zombie dan jiwa mati lainya. Birawati ini akan setia menemanimu dan jika dirimu sampai ditemukan mungkin kamu akan kehilangan nyawa karena ia sudah tidak bisa berfikir dengan akal sehat lagi.
Baca juga: 10+ Game Android Yang Memiliki Grafik Bagus HD (Offline)
Tidak hanya melarikan diri saja, kamu akan dipaksa untuk memecahkan sebuah teka teki dan juga harus mencari tentang suatu kebenaran tentang Birawati yang gila itu. Dikarenakan berlatar tempat disekolah akan membuat suasana horror lebih terasa.
Bagaimana menurut kamu mengenai game horror untuk smartphone android diatas? cukup seram bukan? Untuk melihat gameplay kamu bisa melihat video yang berada diatas karena sudah saya berikan rekomendasi berbentuk video sekaligus disajikan dengan sedikit gameplay pada game tersebut.